Citizen Reporter
Laporan: Muh Arif Budiman
Mahasiswa KKP XXIX Fisip Unismuh Makassar di Parangbanoa Gowa
BERITASEMBILAN.Com-GOWA. Mahasiswa KKP XXIX Fisip Unismuh Makassar menggelar seminar program kerja di Kelurahan Parangbanoa Gowa, 17 Oktober 2024
Seminar ini dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat setempat, termasuk Lurah Parangbanoa, Ketua RW, Ketua RT, serta para tokoh lainnya. Acara diawali dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh salah satu mahasiswa KKP FISIP Unismuh.
Lurah Parangbanoa, Muh Sahir, S.Pd, M.M, pada sambutannya, menyampaikan terima kasih kepada Unismuh Makassar atas kepercayaan diberikan kepada Kelurahan Parangbanoa jadi lokasi KKP.
Dia juga mengingatkan mahasiswa untuk selalu berkoordinasi dengan pihak kelurahan dalam pelaksanaan program kerja selama KKP berlangsung.
“Saya mengimbau kepada seluruh mahasiswa KKP agar senantiasa menjaga sikap yang baik dan menjadi teladan bagi masyarakat Parangbanoa. Saya sangat bersyukur karena sudah tiga tahun terakhir tidak ada mahasiswa KKP di kelurahan ini, dan saya berharap kolaborasi ini akan memberikan manfaat besar bagi masyarakat,” ujarnya.
Agus Maulana sebagai Koordinator KKP Kecamatan Pallangga dalam sambutannya menyampaikan pentingnya KKP sebagai bentuk kontribusi mahasiswa dalam memecahkan masalah sosial di masyarakat.
“KKP adalah manifestasi dari ilmu yang kita pelajari, dan kita bertanggung jawab untuk mengaplikasikannya demi kebaikan masyarakat. Selama 12 hari kemarin, kami telah melakukan observasi untuk memahami permasalahan di Kelurahan Parangbanoa,” ujarnya.
Pada seminar ini, mahasiswa KKP menyampaikan empat program kerja utama yang akan dilaksanakan selama KKP berlangsung yaitu di antaranya Optimalisasi Pelayanan Administrasi Program ini bertujuan untuk membantu staf kelurahan dalam meningkatkan efisiensi pelayanan administrasi, termasuk pengurusan dokumen dan layanan publik lainnya, agar lebih cepat dan responsif.
Kegiatan Sosial Kemasyarakatan Mahasiswa akan mengadakan kegiatan kerja bakti, membersihkan jalan, selokan, dan masjid, dengan tujuan mempererat solidaritas dan kepedulian antarwarga serta menciptakan lingkungan yang lebih nyaman.
Mengajar di Tempat Pembelajaran Al-Qur’an (TPA) Program ini berfokus pada peningkatan partisipasi anak-anak dalam pembelajaran Al-Qur’an dan Iqra, bekerja sama dengan guru ngaji setempat. Tujuannya adalah menanamkan nilai-nilai keislaman sejak dini.
Pelatihan Jurnalistik dan Fotografi Mahasiswa akan memberikan pelatihan dasar jurnalistik dan fotografi kepada remaja tingkat SMP dan SMA, dengan tujuan memupuk minat dan bakat mereka dalam bidang ini.
Setelah pemaparan program kerja, beberapa tokoh masyarakat memberikan masukan. Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), Samsu Alam Dg Naba, menyarankan agar program mengajar di TPA lebih diintensifkan dan agar edukasi tentang kebersihan lebih ditingkatkan melalui kerja bakti rutin.
Ibu Siti Rahmah, Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Parangbanoa, juga memberikan saran agar mahasiswa KKP membuat jadwal piket dan kerja bakti yang teratur serta tidak ragu untuk bertanya jika ada hal yang perlu dikoordinasikan dengan pihak kelurahan.
Dengan adanya program-program ini, diharapkan mahasiswa KKP angkatan ke-29 dapat berkontribusi secara signifikan dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di Kelurahan Parangbanoa.
Para mahasiswa yang ditempatkan di lokasi ini yakni; Nahdatunnisa, Reski lestari, Muh rifal, Santriyanti, Naswa Syamsuria. ***