BERITASEMBILAN.Com-MAKASSAR. Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Cabang Saluputti Kabupaten Tana Toraja sampai saat ini tercatat jumlah anggota 183 guru menyebar mengajar pada semua satuan pendidikan mulai dari TK, SD, SMP, SMA dan SMK.
Sesuai data lembaga pendidikan yang ada di wilayah PGRI Cabang Saluputti yakni ada 6 TK, SD (9), SMP (2), SMA (1) dan SMK (1). Di sekolah pada semua jenjang anggota PGRI meniti karier selaku guru.
Demikian ditegaskan Sekretaris Cabang PGRI Kecamatan Saluputti Tana Toraja, Petrus Paranduk, S.Pd kepada media di tengah Konferensi Kabupaten PGRI Tana Toraja masa bakti 2025-2030, Jumat-Sabtu 24-25 Januari 2025.
Dijelaskan, jumlah anggota yang ada saat ini 183 guru dan jumlah itu masih relatif sedikit dibanding dengan jumlah guru yang ada saat ini diwilayah cabang. Cukup banyak guru yang belum masuk jadi anggota PGRI.
Tantangan kepengurusan cabang adalah secepatnya melakukan konsolidasi kemudian melakukan pembaharuan data jumlah guru selanjutnya mengajak masuk pada organisasi profesi guru ini.
Selama ini jenis kegiatan yang dilakukan pengurus cabang PGRI Saluputti adalah melakukan peningkatan kompotensi profesi guru, melakukan adaptasi dan penyesuain dalam perubahan media pembelajaran.
Selain itu juga melakukan kegiatan para anggota agar secepatnya melakukan adaptasi dengan digital pembelajaran yang sedang dialami. Para anggota diberi pengetahuan terbaru tentang perkembangan teknologi informasi yang membawa dampak laur biasa dalam proses pembelajaran.
Pada kegiatan sosial membantu anggota yang kedukaan dalam prosesi upacara kematian. Kegiatan ini bukan hanya anggota guru dari cabang tertapi juga dari para guru yang asal dari luar cabang dan diupacakan di wilayah Cabang Saluputti, tandasnya.
Sosok Petrus Paranduk lahir di Rembon, 11 Nopember 1977. Menyelesaikan jenjang studi perguruan tinggi pada S1 Pendidikan Bahasa Inggeris FKIP UKI Toraja 2002.
Terangkat jadi CPNS 2003 di Pana Mamasa Polman Sulbar. Sejak 2013 pindah mengajar di SMPN Saluputti. Diberi tangungjawab selaku Kepala sekolah SMPN Saluputti sejak 2022.***