BERITASEMBILAN.Com-TANA TORAJA. Saat ini pada Cabang PGRI Sangalla Selatan Kabupaten Tana Toraja terdapat tiga ranting yakni; PGRI Ranting Tokesan PGRI Ranting Rantealang PGRI Ranting SMPN se-Sangalla Selatan.
Anggota tercatat sebanyak 55 guru menyebar pada Ranting Tokesan 19 anggota dengan 4 sekolah TK dan 4 SDN. Ranting Rantealang 16 anggota pada 3 TK dan 5 SDN serta Ranting SMPN se-Sangalla Selatan 20 anggota dengan 3 SMPN.
Demikian ditegaskan Wakil Ketua PGRI Cabang Sangalla Selatan Kabupaten Tana Toraja, Ahmad Yani, S.Pd kepada media, Senin 27 Januari 2025.
Dijelaskan, PGRI Cabang Sangalla Selatan terbentuk sejak 6 Maret 2015 hasil dari Konferensi PGRI Cabang Sangalla’, 6 Maret 2015 bertempat di SDN 130 Tokesan, Dusun Wala, Desa Tokesan,Kecamatan Sangalla’ Selatan.
Saat ini kegiatan yang lakukan adalah; pengelolaan keanggotaan; pengelolaan iuran dan keuangan organisasi; pelaksanaan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT PGRI.
Selain itu mengikuti kegiatan lomba olahraga dan seni yang dilaksanakan oleh panitia HUT PGRI Kabupaten Tator. Pelaksanaan rapat-rapat organisasi PGRI dari tingkat ranting, cabang dan kabupaten
Memberikan pelayanan dalam bentuk upacara pelepasan jenazah anggota aktif maupun purnabakti PGRI. Terakhir 18 Januari 2025 melakukan upacara prosesi pelepasan jenazah almarhum L.S.Lomo di Dusun Lempangan Lembang Tokesan.
Adapun sekolah yang terdaftar pada PGRI Cabang Sangalla’ Selatan terdiri atas TK sebanyak 7 sekolah; SD N ada 9 sekolah serta SMPN ada 3 sekolah.
Ahmad Yani lahir di Pangkep, 31 Desember 1966. Alumni UKI Toraja. Jadi PNS sejak 2002 pernah berkarier jadi Kepala Sekolah SDN Rembo 2008; Kepala Sekolah SDN 236 Sangalla 2009-2016. SDN 1 Leatun 2018-2022 dan saat ini mengajar di SDN 1 Sangalla.
Berikut Pengurus Harian dan Bidang-Bidang PGRI Cabang Sangalla Kabupaten Tana Toraja Masa Bakti 2020-2024 sebagai berikut:
Pengurus Harian
- Ketua : TIMOTIUS TANA,S.Pd
- Wakil Ketua : AHMAD YANI,S.Pd
- Sekretaris : NOVA PAGO,S.Pd
- Wakil Sekretaris : ESTHER LUDEN,S.KOM
- Bendahara : ESTER LOLLO,S.Pd
Bidang :
- Organisasi dan Kaderisasi : EDY BARATAU,S.Pd
- Pengembangan Profesi : DAMARIS . S. PALILI,S.Pd
- Pengembangan Karier : YOHANA RAPA’,S.Pd
- Penegakan Kode Etik dan Perlindungan Profesi : YUNUS TARRI BOTA,S.Pd 10. Advokasi dan Bantuan Hukum : SIMON RISI,S.Pd.SD
- Penelitian dan Pengabdian Masyarakat : NAVATIANUS PAGILING,S.Pd
- Pembinaan dan Pengembangan Lembaga Pendidikan: PETRUS PARINGANAN,S.Pd
- Kerjasama dan Pengembangan Usaha : MARTHEN TEPU MANGANDE
- Kesejahteraan dan ketenagakerjaan : ALFRIDA PARIANDA,S.Pd
- Pemberdayaan perempuan : RIBKA MANGERA LINGGIALLO,S.Pd.AUD
- Komunikasi dan Informasi : GITHA SANGIAAN,S.Pd
- Olahraga : THOMAS PARASSA,S.Pd
- Seni dan Budaya : YOHANA PARIAKAN,S.Pd.AUD
- Pembinaan kerohaniaan dan Karakter Bangsa : DANIEL PARUKU,S.Th. ***