BERITASEMBILAN.Com-Barru. Para civitas akademika kampus yakni dosen, mahasiswa dan tenaga kependidikan mengikuti secara daring Pengajian Ramadhan 1446 H yang dilaksanakan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) hari pertama Sabtu 15 Maret 2025 di ruang aula pertemuan Kampus di Barru.
Demikian ditegaskan Rektor UNMUH Barru, Dr. Andi Fiptar Abdi Alam, M.Si kepada media Sabtu 15 Maret 2025.
Dijelaskan, civitas akademika kampus yang ikut pengajian tersebut akan mendapatkan pencerahan dengan materi yang cukup aktual dan faktual hari ini sesuai tema yang diusung yakni “Pengembangan Wasathiyah Islam Berkemajuan: Tinjauan Teologis, Ideologis, dan Praksis”.
Sesuai jadwal dari Pengurus Wilayah Muhammadiyah Sulsel pengajian ini akan digelar selama dua hari Sabtu dan Ahad 15-16 Maret 2025 dan para civitas akademika kampus UNMUH Barru akan setia mengikuti pengajian tersebut sampai selesai.
Seperti diketahui sejak 10 Oktober 2023, telah resmi bertransformasi dari STKIP Muhammadiyah Barru menjadi Universitas Muhammadiyah Barru dengan tiga prodi baru yakni; S1 Pendidikan Fisika, S1 Pendidikan Biologi dan S1 Perencanaan Wilayah dan Perkotaan (PWK).
Ketika masih status STKIP Muhammadiyah Barru, membina dua program studi yakni S1 Bimbingan dan Konseling, dan S1 Pendidikan Bahasa Inggris.
Mengembangkan kampus kini UNMUH Barru sedang merintis membuka tiga program studi baru. Ketiga prodi itu yakni; S1 Admistrasi Kesehatan; S1 Pendidikan IPA serta S1 Teknik Informatika dan Komputer.
Pengajian Ramadan kali ini akan menyajikan materi pada hari pertama, tentang “Pengembangan Wasathiyah Islam Berkemajuan: Tinjauan Teologis”, yang akan dibawakan oleh Prof. Dr. H. Arifuddin Ahmad, M.Ag dan Dr. KH. Mawardi Pewangi, M.Pd.I.
Sesi berikutnya, materi “Tafsir Al-Qur’an dan Hadis tentang Wasathiyah” akan disampaikan oleh Dr. KH. Abbas Baco Miro, Lc., MA dan Prof. Dr. Zulfahmi, M.Ag., Ph.D.
Pada sore, kajian berlanjut pada tema “Pengembangan Wasathiyah Islam Berkemajuan: Tinjauan Ideologis”, yang akan disampaikan oleh Prof. Dr. H. A. Qadir Gassing, HT, MS dan Dr. Dahlan Lamabawa, M.Ag.
Hari kedua, materi disampaikan antara lain “Pengembangan Wasathiyah Islam Berkemajuan dalam Kebangkitan Ekonomi Umat”, yang akan dipaparkan oleh Prof. Gagaring Pagalung, S.E., MS., Ak., CA dan Dr. Mahmudah, M.Hum.
Pengajian ini akan ditutup materi bertajuk “Pengembangan Wasathiyah Islam Berkemajuan: Praktis Historis dan Budaya Sulawesi Selatan”, yang menampilkan Prof. Dr. KH. Mustari Bosra, MA dan Dr. Ir. H. Muh. Syaiful Saleh, M.Si.***